Jumat, 30 Oktober 2020

Bermain Sekaligus Belajar di Rumah Belajar

 Oleh : Ambo Asse, S.Pd., Gr

Masa anak-anak adalah masa bermain. Selain itu, dalam kegiatan bermain anak diharapkan mempelajari berbagai hal yang bermanfaat untuk perkembangan pengetahuan dan kehidupannya. Di saat anak-anak bermain di situlah ia juga banyak belajar. Contohnya, anak bermain congklak, mereka juga akan belajar berhitung.  


Z
aman dahulu, sebagian besar permainan anak-anak dilakukan dengan berbagai kegiatan fisik. Permainan itu diseut juga dengan permainan tradisional, seperti berlari, bermain bola, engrang dan berbagai jenis permainan lainnya. Namun, seiring perkembangan teknologi permainan anak masa kini bergeser menjadi permainan yang menggunakan teknologi.

Permainan yang menggunakan teknologi tersebut biasa dikenal dengan game. Aplikasi game sudah tersedia di internet, dengan mudah siapa pun bisa membuka dan memainkannya. Game saat ini sangat beragam jenisnya. Ada yang sekadar hiburan, ada juga game yang memberikan fasilitas bermain dan memiliki nilai pendidikan. Permainan yang memiliki nilai pendidikan biasanya dapat melatih konsentrasi, kreativitas, dan daya kerja otak. Bahkan, saat ini ada game yang sejalan dan dapat mencapai tujuan pembelajaran anak di sekolah. Salah satu Game yang memberikan wadah anak bermain sambil belajar adalah Edugame.

Edugame merupakan salah satu fitur pendukung di portal Rumah Belajar.  Fitur tersebut merupakan inovasi kreatif Portal Rumah Belajar. Bagian yang menyediakan beragam jenis game edukasi yang interaktif tersedia di laman itu. Program tersebut  dapat dimanfaatkan oleh siswa baik secara mandiri maupun dengan bimbingan guru atau orang tua. Berikut edugame yang sarat akan pendidikan dan dapat digunakan sebagai salah satu pembelajaran.

1.      Menata bola: membandingkan bilangan ratusan, puluhan, ratusan, dan ribuan

2.      Mengumpulkan telur ayam : mengenal bilangan genap dan ganjil

3.      Belajar profesi : menebak profesi, mewarnai, puzzle profesi, dan kuis profesi

4.      Memperbaiki pagar :bilangan loncat

5.      Courier Go

6.      Petualangan Antariksa Vol 1

7.      Petualangan Antariksa Vol 2

8.      Snake Chemistry Bonding

9.      Unsur Adventure

10.  Coloid Larva

11.  Match Game Relasi Fungsi

12.  Memanen Apel 

13.  Menangkap Balon

14.  Perang Luar Angkasa

Bermain sambil belajar dengan fitur Edugame Rumah Belajar, fitur ini menyediakan beragam game interaktif yang dapat dimanfaatkan oleh siswa baik secara mandiri maupun dengan bimbingan guru atau orang tua. Permainan yang disediakan telah dirancang untuk membantu siswa memahami konsep dasar dari materi yang disajikan.

Kini, bermain bisa sambil belajar dengan fitur Edugame Rumah Belajar. Fitur ini menyediakan beragam gim interaktif yang dapat dimanfaatkan oleh siswa baik secara mandiri maupun dengan bimbingan guru atau orang tua. Adapun permainan yang disediakan telah dirancang untuk membantu siswa memahami konsep dasar dari materi yang disajikan. Ada berbagai macam gim yang bisa siswa coba, dan tentunya bisa mengasah otak saat bermain. Rumah Belajar sendiri adalah portal pembelajaran yang menyediakan bahan belajar serta fasilitas komunikasi yang mendukung interaksi antar komunitas. Dengan menggunakan Rumah Belajar, kita dapat belajar di mana saja, kapan saja dengan siapa saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih, telah berkunjung di blog kami